Brilian•PALANGKARAYA — Pemerintah terus menunjukkan keseriusannya dalam menjaga stabilitas harga pangan selama bulan suci Ramadan. Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman turun langsung ke lapangan meninjau operasi pasar pangan murah yang digelar di Kantor Pos Palangkaraya, Rabu, 19 Maret 2025.
Dalam kunjungannya, Mentan memastikan bahwa bahan pokok tersedia dalam jumlah cukup dan harga terjangkau bagi masyarakat. Sejumlah komoditas dijual di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET), seperti beras SPHP seharga Rp12.000/kg, minyak goreng Minyakita Rp14.700/liter, gula pasir Rp15.000/kg, hingga daging ayam dan daging kerbau beku yang dijual lebih murah dari harga pasar.
“Ini adalah langkah konkret pemerintah untuk menjamin akses pangan yang adil dan terjangkau. Kami ingin rakyat tenang menyambut Idulfitri tanpa terbebani harga kebutuhan pokok,” ujar Mentan di sela-sela peninjauan.
Operasi pasar tersebut merupakan kerja sama lintas instansi, melibatkan Kementerian Pertanian, Kementerian Perdagangan, ID Food, dan PT Pos Indonesia. Pemerintah menegaskan tak akan membiarkan spekulan memainkan harga di tengah tingginya kebutuhan masyarakat.
Mentan juga memberikan arahan agar kegiatan seperti ini terus diperluas, khususnya di wilayah-wilayah dengan potensi lonjakan harga. Pemerintah daerah juga diminta aktif bersinergi agar stabilisasi harga pangan dapat merata.
Sementara itu, Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia, Tonggo Marbun, menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiapkan 2.200 kantor pos di seluruh Indonesia sebagai lokasi operasi pasar. Jumlah itu ditargetkan bertambah menjadi 4.000 kantor pos hingga akhir Ramadan.
“Pos Indonesia punya jangkauan luas, bahkan ke pelosok. Ini jadi kekuatan kami dalam menjangkau masyarakat yang membutuhkan pangan murah, apalagi di masa-masa penting seperti Ramadan dan menjelang Idulfitri,” ujar Tonggo.
Respons masyarakat pun terpantau positif. Banyak warga memanfaatkan operasi pasar ini sebagai alternatif belanja sembako dengan harga terjangkau dan lokasi yang mudah diakses.**
Tinggalkan Balasan