Brilian-news.id | BALI – Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Adityajaya S.H., S.I.K., M.Si., bersama Ketua PD Bhayangkari Ny. Didit Daniel Adityajaya hadiri Bhakti Kesehatan donor darah dalam rangka rangkaian memperingati hari jadi Polwan RI Ke-76, di gedung Presisi Polda Bali, selas 20/8/2024.
Pada kesempatan tersebut Kapolda Bali beserta Ketua PD. Bhayangkari didampingi Irwasda, Karo SDM, Karolog, Kabiddokkes dan Karumkit Trijata Polda Bali turut berpartisipasi mendonorkan darah.
Donor darah kali ini Polwan Polda Bali gandeng Palang Merah Indonesia (PMI), dan diikuti perwakilan personil dari masing-masing Satker Polda dan Bhayangkari.
Sebagai bentuk sinergitas yang baik turut berpastisipasi dalam bhakti kesehatan donor darah perwakilan Wanita TNI Kowad, Kowal dan Wara dari Kodam/IX Udayana.
Kegiatan positif tersebut di motori Biddokkes dan RS.Trijata Polda Bali bersama PMI menargetkan 150 kantong darah untuk disumbangkan.
Bhakti kesehatan donor darah dalam rangka memperingati hari jadi Polwan RI Ke-76 (1 september) berlangsung lancar, tertib hingga berakhir sesuai target yang diharapkan dan semoga bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.