Brilian•Jakarta – Hari belanja nasional hampir ada setiap bulan, tak terkecuali di November ini. Di mana momen 11.11 begitu dinanti. Selain menghadirkan banyak promo dan hadiah, di momen hari belanja nasional ini biasanya banyak brand maupun pelapak online yang banting harga. Hal ini pun bisa dimanfaatkan untuk belanja produk-produk favorit yang selama ini jadi incaran.

Tak heran jika antusiasme dan minat memborong berbagai produk idaman begitu tinggi, saat hari belanja online ini tiba. Bahkan, saking banyaknya pembeli, kadang beberapa server e-commerce sampai mengalami gangguan. Jika tidak, barang yang diincar ludes dalam hitungan detik. Makanya, biar lebih hoki berburu barang favorit di momen hari belanja 11.11 nanti, beberapa kiat jitu ini wajib diikuti.

Jangan Nunggu Hari H, Penuhi Keranjang Belanja Sejak Awal Bulan
Salah satu kesalahan yang kerap terjadi saat ikutan momen belanja online adalah terlalu lama memilih barang incaran. Padahal, momen flash sale atau kesempatan mendapatkan harga miring saat hari belanja online tiba ini begitu terbatas. Biar lebih hoki berburu barang favorit, penuhi keranjang belanja dengan produk idaman yang kamu inginkan sejak awal bulan. Jadi, pas hari H tiba, bisa langsung checkout dan melakukan pembayaran.

Pasang Pengingat, Agar Saat Momen 11.11 Tiba Tak Sampai Kelupaan
Kesibukan yang padat kadang bikin beberapa orang lupa pada tanggal-tanggal penting, termasuk momen hari belanja nasional macam 11.11. Jangan sampai sudah memenuhi keranjang belanja dengan barang favorit sejak jauh-jauh hari, malah lupa checkout saat momen hari belanja tiba. Biar tetap sesuai rencana, maksimalkan hokimu dengan pasang pengingat di smartphone. Walau tampak sepele, tetapi cara sederhana ini cukup efektif buat dicoba.

Pintar-Pintar Pilih Aplikasi yang Tebar Banyak Promo Menarik
Tak kalah penting, jelilah memilih aplikasi yang banyak menebar promo dan kejutan menarik lainnya selama momen 11.11 tiba. Salah satunya adalah DANA, yang menghadirkan DANA Pesta Poin 11.11. Selama 1-11 November 2021, pengguna bisa mengumpulkan DANA Points yang nantinya bisa ditukarkan untuk dapat hadiah menarik di DANA Auction yang berlangsung pada 9-11 November 2021.

Hadiahnya pun begitu menggiurkan. Mulai ngedate virtual bersama Anya Geraldine buat 1 pemenang; nonton konser virtual Tulus, Rizky Febian, Kunto Aji dan Nadin Amizah masing-masing untuk 3 pemenang; serta beragam hadiah menarik lainnya dengan total miliaran Rupiah. Adapun DANA Auction sendiri semacam lelang, di mana pengguna nanti wajib bid DANA Points yang dimiliki untuk mendapatkan item yang diinginkan. Nah, pengguna yang bid DANA Points paling besar, berhak mendapatkan hadiah tersebut dengan bayar Rp11 aja!

Sementara untuk mendapatkan DANA Points ini bisa dilakukan dengan beberapa cara. Pertama, transaksi terus menggunakan DANA, bisa kirim uang, bayar tagihan, beli voucher A+ Rewards, maupun transaksi lainnya. Cara kedua dengan nonton live streaming 11.11 di aplikasi DANA. Sebab, di setiap live streaming nanti bakal dibagikan poin gratis melalui link yang dibagikan di kolom komentar.

Cara ketiga dengan ikutan Extra Points Time biar dapat DANA Poin dua kali lebih banyak. Jadwal Extra Points ini akan dilangsungkan pada 7-11 November 2021 yang terbagi ke dalam dua sesi Extra Points Time. Sesi pertama akan berlangsung pukul 11.00-13.00 WIB dan sesi kedua akan dilakukan pukul 17.00-19.00 WIB. Jadi, jangan sampai kelewatan jadwalnya. Buruan download & transaksi pakai DANA sekarang biar bisa ikutan. Semoga keberuntungan bisa kamu dapatkan di momen 11.11 nanti ya!